The Love Investment

The Love Investment

36,901 2,953 31

Harga rumah melambung tinggi. Bukan di Jakarta saja, tapi sampai jauh ke perbatasan Jabodetabek. Cherry yang sudah mapan sebagai wanita karier, bermaksud untuk membeli rumah. Namun, membayangkan harus menghabiskan sisa hidup untuk melunasi cicilan bukanlah hal yang dia mau. Sampai suatu hari, dia nekat mencari teman mencicil rumah bersama.Suatu hari Cherry menghadiri reuni SMA. Pembicaraan reuni pun bergerak dari obrolan pernikahan, punya anak, sampai obrolan keluarga. Tapi bagi Cherry yang sibuk bekerja, dia jadi tak nyambung. Cherry pun malah bertemu rival lama ketika SMA dulu. Orang yang selalu mencuri juara umum di sekolah dan selalu sinis, Media Adnan.Hingga terbit sebuah ide gila. Media yang juga bermimpi untuk memiliki rumah, menawarkan rencana pernikahan pada Cherry. Maukah Cherry menerima prenuptial agreement mereka? Apakah pernikahan mereka akan jalan terus, atau kandas setelah rumah selesai dicicil?Written since July 2023.Cover dari bookcover.mauri (IG)rank #3 on childhood-sweethearts…

Partisan Kabut

Partisan Kabut

186 31 3

[Jangan lupa follow sebelum membacanya~ Terima kasih~]Tatjana Sadewa yang biasa dipanggil Tat, adalah petugas Suaka Elang Loji, Bogor. Setelah lulus kuliah dari Departemen Sumberdaya Hutan dan Ekowisata, Fakultas Kehutanan dan Lingkungan, Institut Pertanian Bogor, ia langsung bekerja di bidang yang ia sukai. Menjadi tim pemantau di Suaka Elang Loji membuat ia bisa sering-sering berada di hutan dan memotret hewan-hewan langka.Suatu pagi saat tengah menelusuri lembahan Gunung Halimun bersama sahabatnya, Yopi Galih Pakuan, kabut gunung perlahan turun. Tat yang berjalan di baris kedua, entah bagaimana bisa terpisah dengan Yopi di belakangnya, dan satu teman lagi di paling belakang. Tat berusaha tak panik dan tetap mengikuti sisi lembahan sampai bertemu gerbang masuk kawasan konservasi.Setelah dua puluh menit berjalan, ia tak kunjung sampai. Ia mulai panik saat suara ledakan tiba-tiba terdengar. Tat berjongkok dan tak sadar bahwa tanah lembahan agak bergoyang. Saat ia menggelinding jatuh, tiba-tiba saja ada tangan yang menariknya. Sebelum sempat berteriak, mulutnya sudah dibekap dan ia diminta diam. Seorang tentara dengan coreng-coreng di wajah, menyelamatkan Tat dari timbunan tanah.Tat sadar bahwa ia sudah terlalu jauh pergi dari kawasan konservasi. Malah lebih jauh lagi, karena ia kini tak ada di tahun 2020, melainkan 1948!Start: December 2022…

Keeping Up with the Radeas

Keeping Up with the Radeas

997 129 16

Keluarga Radea sisa empat kakak-beradik. Sang kakak tertua, Desal, menyerahkan kuliahnya dan masuk STM, hingga ia berhasil menjadi technical advisor di sebuah perusahaan teknologi informasi. Sejak kedua orang tua meninggal, Desal yang membiayai adik-adiknya. Sekarang dia sudah cukup mapan, tapi mengapa Desal masih belum berminat mencari pasangan hidup?Adik kedua Desal lahir kembar, Desta dan Desti. Desta yang sudah kabur dari rumah selama sembilan tahun, tiba-tiba kembali dan membuat kehidupan tiga saudara lainnya lebih kompleks. Desta lelaki yang paling serampangan dan sering membuat malu keluarga. Namun, kenapa dia tiba-tiba pulang?Desti yang bermasalah dengan para kolega kantor, memutuskan resign. Parahnya, sang kekasih menyelingkuhi dia di malam ulang tahunnya. Dan dobel parahnya, saudara kembarnya pulang.Anak terakhir, Denan, paling pendiam. Usianya terpaut jauh dari ketiga kakaknya, sehingga ia merasa sering tak bisa berkomunikasi dengan mereka walau dilanda banyak masalah. Sampai akhirnya... Denan melakukan hal terburuk dalam keluarga.Bagaimana keluarga Radea bisa melewati semua masalah yang seperti tak pernah henti menghampiri mereka? Apakah benar kekuatan keluarga bisa mengatasinya? Dan, bagaimana jika kelak mereka tak dapat bersama, karena rumah dinas almarhum papa harus segera dikosongkan?Ikuti seluk-beluk keluarga Radea, kesedihan, kebahagiaan, dan perubahan masing-masing anggota keluarga dalam "Keeping Up with the Radeas".Cover by bookcover.mauri (IG).[First post: 22 July 2021][Stat per April 2022]#2 on dramaromantis#3 on family-drama…

Cipher | ✔

Cipher | ✔

19,685 4,540 49

[The Wattys 2022 Winner - Mystery/Thriller Category][Silakan follow sebelum membaca dan jangan lupa tinggalkan kritik serta saran]Kode program 1984 menghilang. Salah satu peretas AWANAMA, yang mencurinya ditemukan tewas dengan luka tusuk. Dan mereka menghilang setelah menerima potongan program dari "serpent_soul".Pertemuan Fahima Nittari dengan Mahendra Caraka, melahirkan misteri-misteri AWANAMA yang perlahan terkuak. Keduanya bekerja sama dengan Siber Alfa dari Subdit IV Polda Metro Jaya, di bawah koordinasi AKP Catur Pandita.Ketiganya mengejar waktu untuk mengungkap misteri dunia siber yang mengancam begitu banyak nyawa juga stabilitas negara. Petualangan mereka tak hanya di dunia nyata, tapi terjadi juga dalam dunia siber dengan manipulasi identitas. Tak hanya itu, diam-diam ada sosok pembunuh bayaran yang mengejar Nitta. Siapa mereka? Mengapa Nitta menjadi sasarannya?[Catatan][*] Naskah lama sejak menang GWP2 dulu, sudah mengalami perombakan dan revisi mulai 2016, 2018, sampai 2021 ini. Selamat membaca![*] Uploaded here in Jul 2020 and finished in Jun 2022[Highest rank: #1 in hacking, per July 18th, 2021][Highest rank: #1 in crypto, per June 1st, 2022]…

Not for IT Folks! | ✔ (TERBIT GPU)

Not for IT Folks! | ✔ (TERBIT GPU)

28,731 1,133 19

[COMPLETED][Karya Pilihan @WattpadChicklitID: Reading List November 2021]Erika Pramudia: 28 tahun, DevOps Engineer, doyan lembur, malas punya hubungan cinta (apalagi dengan kolega kerja).Panca Pramana Putra: 31 tahun, Full Stack Engineer, sering dipanggil P3, pendiam, tidak suka sosialisasi, sayang ibu.Lando Nandiko: 36 tahun, VP of Engineering, duda susah move on, suka ganggu Erika!Ketiganya bertemu dalam sebuah proyek integrasi antara startup e-commerce dengan e-wallet. Erika yang cuma staf, mau tak mau harus bertemu lagi dengan Lando sebagai atasannya. Di samping itu, Erika mulai penasaran dengan Panca sejak tak sengaja bertemu dia dan ibunya di Pasar Gelael. Buat Erika, Panca itu bukan sembarang lelaki.Di tengah-tengah rutinitas kerja dan tekanan, Erika malah mengalami kasus penguntitan di kantor dan di rumah. Bagaimana coba Erika harus membagi work-life balance dan kehidupan cintanya yang semakin hari semakin rumit?(Sudah terbit di GPU lini MetroPop. Dapatkan di toko buku kesayangan Anda pada 29 Juni 2022)…

Double Life | ✔ (TERBIT CABACA)

Double Life | ✔ (TERBIT CABACA)

1,618 51 6

[Highest rank: #1 in spionase per July 30th, 2021][Highest rank: #2 in pemerintahan per July 18th, 2021]Zanna Nirmala bertemu Alvaro Eros di pesta pernikahan sahabat. Keduanya tak suka keramaian dan saat Zanna memutuskan untuk minum sari melon sendirian di sebuah taman lokasi undangan, Eros muncul. Mereka mengobrol singkat dan Zanna pun terpikat. Mereka pun menikah. Namun, ada rahasia yang Eros tidak ketahui. Zanna Nirmala punya identitas lain. Apa yang Eros lakukan saat menemukan paspor Zanna dengan banyak nama dan foto berbeda? Di sisi lain, Zanna menyimpan kekhawatiran sebab kerap mendapati Eros berbohong, sering pulang malam, dan ia pun menguntit suaminya sendiri. Apa yang ditemukannya adalah, kantor tempat Eros bekerja hanya sebuah ruko kosong. Jadi, siapa pula Alvaro Eros? Mengapa kedua pasangan suami-istri itu saling berbohong? Semua tambah runyam dengan kehadiran agen rahasia yang memburu Zanna Nirmala. Apa sih sebenarnya salah Zanna?***Log:[1st posted 01072021][Terbit Cabaca April 2022]…

Haiku Girl

Haiku Girl

61 7 2

Falsifa Raya yang biasa dipanggil Cipa sejak SD, merasa kehidupan SMA itu tidak layak dirayakan. Buat apa membuang waktu untuk mengurusi masalah sepele seperti ngeceng dan menggebet cowok-cowok? Dia cuma suka baca buku dan menyendiri di perpustakaan, biar dia bisa lulus tanpa mengalami trauma masalah percintaan yang pasti bikin ribet sampai dia dewasa! Tentunya berangkat dari pengalaman kakak perempuannya yang setiap hari curhat masalah cowok, makanya Cipa nggak mau kayak Kak Annida.Namun, siapa sangka Cipa malah bertemu Kenny, seniornya yang tak naik kelas dan sekarang sekelas dengannya di 2D. Sudah sekelas dengannya, sekelas juga dengan adik sendiri. Cipa jadi berpikir, apa Kenny tidak malu ya pada sekitar? Cipa baru tahu, kalau ternyata ada orang yang nggak pedulian sama pandangan orang lain seperti Kenny. Mereka perlahan jadi dekat karena klub Haiku yang sering memakai perpustakaan sebagai basecamp mereka.Kata klub haiku, "Kalau ada yang mengganjal di dalam pikiran, tapi sulit dikatakan, tulis saja dengan tujuh belas suku kata. Hal itu cukup mudah, bukan?"Apa iya? Cipa mencobanya dan... dia pun mulai menyukai haiku. Rangkaian kata-kata meledak dalam kepalanya. Jadi, akan seperti apa kehidupan SMA Cipa dan Kenny setelah mendalami haiku? Ikuti ceritanya dalam "Haiku Girl".-- Original work by Ayu Welirang --STOP PLAGIARISM. My works are enlisted in "copyright checker", so you better watchout! :3First post: June 11th, 2022…

Pukul Tiga di Pemakaman Cerita

Pukul Tiga di Pemakaman Cerita

72 9 4

Arsip cerita pendek klasik (public domain) yang telah dialih bahasakan ke bahasa Indonesia oleh Ayu Welirang. Cerita pendek di dalam kumpulan cerita ini terdiri dari berbagai penulis dunia yang berbeda-beda genre. Jadi, tidak ada genre spesifik yang dikelompokkan ke dalamnya.DILARANG menyalin cerita pendek terjemahan ini ke tempat lain tanpa seizin penerjemah. Silakan menikmati cerpen-cerpen klasik ini secara cuma-cuma. Versi asli dapat Anda temukan melalui Gutenberg.orgLog pos pertama: 28 Januari 2022, Pukul 23:32 WIBBackground Cover oleh Maxim Maksimenko (https://unsplash.com/@itsmaxpictures) di Unsplash.…

Obrolan Sirkus

Obrolan Sirkus

144 8 4

[WARNING!!!]Mungkin beberapa cerita pendek di dalamnya akan berisi kata-kata kasar, makian, cerita-cerita syur, cerita-cerita 'kiri', dan lain-lain. Obrolan Sirkus adalah arsip cerita pendek yang aku tulis dari 2018 hingga saat ini dan sudah tersebar di beberapa media cetak maupun media daring. Arsip pertama berjudul "RUMAH KREMASI" dan telah terbit melalui Maneno Books. Obrolan Sirkus kujadikan kumpulan cerita pendek kedua untuk nantinya akan aku bukukan juga. Selamat membaca dan kutunggu kritik serta saran kalian.…