📝QnA Huruf Kapital

Màu nền
Font chữ
Font size
Chiều cao dòng

1. “Termasuk  semua unsur bentuk ulang sempurna” maksudnya gimana?
Jawab:
Bentuk ulang sempurna diberi huruf kapital pada huruf pertama tiap unsurnya, sedangkan bentuk ulang lain hanya diberi huruf kapital pada huruf pertama unsur pertamanya.

Misalnya:
a) Ia menyajikan makalah “Penerapan Asas-Asas Hukum Perdata”. (Bentuk ulang sempurna)

b) Slogan “Terus-menerus Ramah-tamah” dikampanyekan gubernur baru itu. (Bentuk ulang biasa)

2. Poin no. 16: berarti kalau atau, ga ditulis Atau?
Jawab:
Ditulis “atau” kalau kata tersebut berada di posisi tengah. Ditulis “Atau” kalau posisi kata berada di awal.

3. Setelah tanda selain titik (.), misalnya (?) atau (!) itu digunakan Huruf kapital atau nggak? Mungkin udah pada tau, tapi aku masih ambigu.
Jawab:
Maksudnya untuk dialog langsung? Kalau iya, tergantung konteks kalimatnya. Kalau kata setelah dialog tersebut adalah salah satu dari dialog tag, maka tidak pakai huruf kapital.

4. Untuk poin 17, apakah berlaku untuk kata pria, laki-laki, cewek, cowok, dan sejenisnya?
Misalnya: “Siapa Pria itu?” atau “Siapa pria itu?”
Mana yang benar?
Jawab:
✔ Siapa pria itu?

5. Ketua Osis ditulisnya gimana? Osis apa OSIS? Osis kan singkatan.
Jawab:
Ditulis Ketua OSIS. Berlaku juga untuk Ketua DPR,  Ketua PBB.

6. Apa itu kata pengacuan di poin 17 dan bagaimana membedakan kata penyapaan dan pengacuan dengan yang bukan?
Jawab:
👉🏻Menurut KBBI, pengacuan berasal dari kata dasar acu. Pengacuan memiliki arti dalam kelas nomina atau kata benda sehingga pengacuan dapat menyatakan nama dari seseorang, tempat, atau semua benda dan segala yang dibendakan.
👉🏻 Contoh:
a) Berapa harganya, Pak? (Penyapaan)

b) Rumah Pak Hadi megah. (Pengacuan)

7. “Hei," panggil sang pelaku.
atau, "Hei,” panggil Sang Pelaku.
atau, “Hei,” panggil sang Pelaku.
Aku sering salah di sini.
Jawab:
Ada dua pendapat tentang penggunaan dua kata tersebut. Tapi, lebih dominan “sang pelaku”.

8. Poin no 19. Itu untuk jenis apa saja yang tidak pakai huruf kapital?
Jawab:
a) jeruk bali
b) kacang bogor
c) nangka belanda
d) petai cina

9. Setelah tanda (,) mau make huruf kapital atau ngga?
Jawab:
Tanda (,) digunakan dalam dialog langsung sebelum tanda petik—tutup—jika kata setelahnya merupakan dialog tag.

10. Poin ke 16 itu, bukannya judul buku yang pakai kata tugas harus pakai kapital ya?
Jawab:
Pakai kapital kalau kata tugas berada di awal kalimat.

12. kalau kata pengulangan kayak, "H-hei," atau "H-Hei," mana yang benar?
Jawab:
“H-hei”.

🙏SEMOGA BERMANFAAT🙏

Bạn đang đọc truyện trên: Truyen2U.Pro